Rabu, 28 April 2010

Sriwijaya Bantai Selangor

28.4.10 Posted by sukriyadi No comments
o
Narayana Mahendra Prastya - detiksport


Selangor - Sriwijaya FC mantap ke babak 16 besar usai mengatasi tuan rumah Selangor. Charis Yulianto dkk. menggelontor wakil Malaysia itu empat gol tanpa balas.

Sriwijaya melawat ke markas Selangor, Stadion Shah Alam, Rabu (28/4/2010) malam waktu setempat.

Laskar Wong Kito membuka skor di menit ke-27 melalui Keith Kayamba. Tiga menit menuju turun minum Anaoure Obiora menggandakan keunggulan Sriwijaya.

Sepuluh menit menjelang laga ditutup, tim asuhan Rahmad Darmawan itu menambah dua gol lagi masing-masing melalui Ponaryo Astaman menit ke-82 dan gol kedua Kayamba yang dicetak di masa injury time.

Dengan hasil ini maka juara Copa Indonesia musim lalu itu memuncaki klasemen akhir Grup F dengan poin 13, unggul selisih gol dari Becamex Binh Duong.

Sriwijaya FC juga melaju ke babak 16 besar. Seperti dikutip dari situs resmi federasi sepakbola Asia, the-afc.com, Charis Yulianto cs akan menghadapi runner up Grup H Thai Port (Thailand) pada 12 Mei.

Babak 16 besar hanya berlangsung sekali di mana tim yang menjadi juara grup bakal menjadi tuan rumah.


Susunan Pemain

Selangor: M. Iqbal; Razman, Asraruddin Putra, Nasriq,Zaiza, Faderin (Amrulhadi 67'), Safiq (M. Hardi 61'), Bunyamin, Fitri Shazwan, Liew Kit Long (Surendren Al Rasiah 75'), Azrine Efendy

Sriwijaya: Feri Rotinsulu; Charis Yulianto, Ambrizal, Slamet Riyadi, Christian Worobai, Tony Sucipto (Alamsyah 86'), M. Nasuha (Arif Suyono 89'),  Zah Rahan, Ponaryo Astaman, Keith Kayamba, Anorue Obiora ( Rahmat Rivai 92')

Selasa, 27 April 2010

Sarjana Cum Laude Jadi Tukang Pel

27.4.10 Posted by sukriyadi No comments
Jack Lord Dipersulit Naik Pangkat

Foto: Chaidir / detikcom
Pekanbaru - Jack Lord sudah 8 tahun menjadi tukang sapu di Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Riau di bawah naungan Kemendiknas. Namun sarjana lulusan terbaik dari Universitas Riau (Unri) itu mengaku selalu dipersulit untuk naik pangkat.

"Saya bukan tidak menyukuri status saya sebagai PNS. Tapi bila kita melihat PNS lainnya, tidak ada lagi pekerjaan pembersih parit, lantai dan menyapu dikerjakan PNS. Tapi sudah dikontrakan dengan pihak swasta," kata Jack dalam perbincangan dengan detikcom di tempatnya bekerja, Pekanbaru, Riau, Selasa (27/4/2010).

Jack awalnya menjadi PNS pada 2002 bermodalkan ijazah SMA, tapi dia berstatus mahasiswa Unri. Pada 2003, dia lulus sarjana dari Jurusan Ilmu Pemerintahan Fisipol Unri dengan predikat cum laude dan IPK 3,75. Jack ingin menyetarakan golongannya dengan gelar sarjana, namun dipersulit.

"Dari dulu para pimpinan di LPMP Riau selalu menyebut, tidak ada lagi penyesuaian ijazah bagi golongan II A. Sekalipun sarjana tetap saja percuma, karena Menteri Pendidikan tidak memberikan izin penyesuaian ijazah sarjana," kata Jack mengutip keterangan pimpinan di tempat dia bekerja.

Padahal ternyata tidak ada aturan yang melarang PNS golongan IIA menyesuaikan kepangkatan jika sudah lulus sarjana. Malah ada surat edaran dari Ditjen Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PMPTK) Kemendiknas tahun 2007, yang mengimbau para PNS menyesuaikan kepangkatan jika memang memenuhi syarat.

"Tapi SK pemberitahuan itu disembunyikan para pimpinan di sini. Belakangan saya dapatkan SK itu dan langsung saya protes ke pimpinan. Tahun itu juga saya meminta penyesuaian ijazah. Pada tahun 2008, baru saya diangkat menjadi golongan III A," kata Jack.

Langkah Jack pun kini ditiru oleh rekan-rekannya sesama tukang sapu. Mereka kini bersekolah lagi untuk memperbaiki kondisi pekerjaan mereka.

"Sejak saya mendapatkan SK boleh penyesuaian ijazah sarjana, saat itulah teman-teman golongan II A yang masuk PNS dari setingkat SMA, lantas ramai-ramai berkuliah. Selama ini para pimpinan selalu menyebut kepada kami tidak ada penyesuaian ijazah sarjana," tutur Jack.

Komodo Butuh 2 Juta 'Vote' untuk Masuk Tujuh Keajaiban Dunia

27.4.10 Posted by sukriyadi No comments
Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sedang berupaya mencari dukungan dari seluruh warga Indonesia di dalam negeri maupun luar negeri untuk mendukung komodo. Karena jika ingin terpilih sebagai tujuh keajaiban dunia, dibutuhkan sebanyak dua juta suara.

"Untuk menggolkan komodo sebagai tujuh keajaiban dunia dibutuhkan dua juta dukungan melalui vote komodo," kata Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata NTT, Wely Rohimone di Kupang, selasa (27/4).

Menurut dia, pihaknya sedang melakukan koordinasi dengan semua pihak di daerah agar mau memberikan dukungan kepada komodo melalui vote agar bisa masuk sebagai tujuh keajaiban dunia.

Walaupun saat ini komodo masih berada pada urutan 14, namun pemerintah daerah masih punya kesempatan untuk menggalang dukungan karena vote tersebut masih baru berakhir pada Juni 2011. "Pengumuman pemenangnya baru akan dilakukan pada Oktober 2011 mendatang," katanya.

Berdasarkan hasil koordinasi, katanya, beberapa instansi sudah menyatakan akan memberikan dukungan melalui vote. Namun, dukungan yang diberikan belum mencapai dua juta vote yang dibutuhkan.

PT Telkomsel menjanjikan sebanyak 48 ribu vote mendukung komodo, Badan Pengelola Data Elektronik (PDE) sebanyak 21 ribu, dan pihak lain sebanyak empat ribu vote. Total vote ini hanya mencapai 73 ribu sehingga masih kurang satu juta lebih vote.

Karena itu, ia berharap adanya dukungan dari masyarakat Indonesia di dalam negeri dan luar negeri bagi komodo agar terpilih sebagai tujuh keajaiban dunia. "Kampanye komodo secara nasional dan internasional dilakukan oleh Kementerian Budpar. Kita hanya untuk daerah saja," katanya.

Untuk memberikan dukungan komodo sebagai tujuh keajaiban dunia dapat dilakukan melalui 'vote' di www.new7wonder.com.

Senin, 26 April 2010

Nomor Satu di Google

26.4.10 Posted by sukriyadi No comments
Jika Anda memasukkan sebuah kata yang umum di Google, misalnya microsoft maka website www.microsoft.com akan muncul pada urutan pertama, dan di bawahnya ada sekitar 4 baris yang berisi link-link dalam web tersebut. Itu yang disebut Google Sitelinks. Baru di bawahnya ada urutan kedua, ketiga, dan seterusnya. Keren ya? Seolah-olah web tersebut spesial banget. Tadinya saya kira hanya situs-situs besar yang mendapat Google Sitelinks. Eh ternyata blog ini juga mendapatkan hadiah Sitelinks dari Google. Senangnya… Bagaimana cara mendapatkannya?
Sayangnya, tidak ada dokumen resmi dari Google yang menjelaskan secara detail agar web atau blog kita mendapatkan Sitelinks. Dokumen resmi dari Google yang dapat dijadikan referensi adalah ini.
Dari hasil browsing dan membaca dokumen tadi, ada beberapa faktor atau cara untuk mendapatakan Google Sitelinks:
1. Harus menjadi nomor satu untuk kata kunci tertentu di Google
Sejauh yang saya lihat di Google Search Result, hanya sebuah situs yang mendapat Google Sitelinks, yaitu situs yang berada di urutan pertama untuk kata kunci tertentu. Untuk mendapat peringkat tinggi di search engine dapat digunakan teknik SEO, yang teknik dasarnya ada 2, yaitu:

adobe photoshop???

26.4.10 Posted by sukriyadi No comments
Adobe Photoshop adalah software pengolah gambar yang sangat powerfull dengan segala fasilitasnya. Hasil gambar olah dengan Adobe Photoshop ini banyak dilihat di berbagai website, brosur, koran, majalah, dan media lainnya. Untuk download Adobe Photoshop klik di sini.

Cara mengembalikan data hilang

26.4.10 Posted by sukriyadi No comments
Apakah Anda pernah secara tidak sengaja menghapus file Anda, kemudian sudah meng-empty recycle bin? Atau Anda telah mem-format hard disk tapi ingin data Anda kembali? Atau data hilang / rusak karena virus? Atau karena komputer mati atau restart tiba-tiba? Ada cara untuk mengembalikan data yang hilang, yaitu dengan satu software yang sangat lengkap, yaitu Ontrack EasyRecovery Professional. Inilah cara-cara mengembalikan data Anda yang hilang .
Pertama Anda harus download dulu software tersebut, silakan klik di sini untuk download software Ontrack Easy Recovery Professional. Pilih External Mirror #1.

Jika data Anda yang hilang di drive C:, sebaiknya install di komputer atau sistem operasi lain. Jika data yang hilang di drive selain C:, Anda bisa menginstall software ini di mana saja di komputer yang sama, asalkan tidak berada salam satu drive dengan data yang hilang tadi.
Software ini menyediakan sebuah solusi yang sangat komplit sehubungan dengan data yang hilang atau urusan recovery data yang hilang karena:
  1. Virus.
  2. Sektor yang tidak terbaca
  3. Kesalahan aplikasi, system, atau shut down yang tidak normal.
  4. Kerusakan pada critical area.
  5. Ter-format
  6. Penyebab lain yang memungkinkan hilangnya data.
Software ini di-install pada Windows 98 SE, Me, 2000, or XP, dan dapat me-recover data untuk pada semua sistem windows. Software ini memiliki empat feature utama, yaitu:
  1. Disk Diagnostics, yaitu tool untuk mengecek kondisi hardisk Anda apakah masih bagus atau tidak.
  2. Data Recovery, yaitu tool untuk mengembalikan data / file karena terhapus, terformat, dan sebagainya.
  3. Email Repair, yaitu tool untuk mengembalikan data email Outlook Express yang terhapus atau rusak.
  4. File Repair, yaitu tool untuk memperbaiki data / file Microsoft Word, Excel, Access, PowerPoint, dan ZIP (winzip) file yang rusak karena virus atau sebab lain.
Mari kita lihat satu per satu fasilitas yang ada dalam software ini.
Data hilang - Disk Diagnostics
Tool yang ada dalam Disk Diagnostics ini adalah:
  • Data Advisor, untuk membuat disket recovery.
  • Drive Tests, untuk mengetes kondisi fisik dari hard disk (disk drive).
  • Jumper Viewer, untuk melihat posisi jumper pada hard disk.
  • Partition Tests, untuk mengecek kondisi partisi hardisk.
  • Size Manager, untuk melihat kapasitas hard disk
  • SMART Tests, digunakan untuk mengetes kondisi Self-Monitoring, Analysis and Reporting Technology pada suatu hardisk.
Data hilang - data recovery
Tool-tool yang ada dalam Data Recovery ini adalah:
  • Advanced Recovery, untuk mencari data yang sudah tidak dapat di-recover dengan tool lain, yaitu karena ter-format, ter-partisi, virus, atau hal lain.
  • Deleted Recovery, untuk mencari data yang sudah dihapus. Ini adalah tool yang paling sering dipakai penulis.
  • Format Recovery, untuk mencari data pada hard disk yang sudah di-format.
  • Raw Recovery, untuk mencari file yang hilang berdasarkan signature.
  • Resume Recovery, semua proses recovery dapat dihentikan sementara dan dilanjutkan pada lain waktu.
  • Emergency Media, untuk membuat disket atau CD yang digunakan untuk me-recover data / file hilang.
3. Email Repair, digunakan untuk mengembalikan data email Outlook dan Outlook Express yang hilang.
Data hilang - email repair
4. File Repair, digunakan untuk mengembalikan file-file Microsoft Office dan ZIP yang rusak. Tool ini dapat memperbaiki file Microsoft Word, Excel, Access, PowerPoint, dan ZIP (winzip) file yang corrupt / rusak karena virus atau sebab lain.
Data hilang - file repair
Data atau file yang hilang lebih sulit di-recover jika:
  1. Anda menambahkan file baru setelah Anda menghapus atau memformat hard disk.
  2. Anda menggunakan FAT32 dalam Windows XP.
Demikian cara mengembalikan data yang hilang dengan software EasyRecovery Professional. Semoga data Anda bisa diselamatkan.

Kerja Adalah Sebuah Kehormatan – Sebuah Pidato Seorang Karyawan di Bekasi

26.4.10 Posted by sukriyadi No comments
Selamat siang bapak / ibu,
Nama saya sudibyo dari Production control. Pada kesempatan kali ini saya akan berpidato dengan tema KERJA ADALAH SEBUAH KEHORMATAN. Seperti yang kita ketahui PT NOK sudah berdiri 12 th yang lalu dimana sekarang perkembangannya sudah sangat Baik. Pada waktu saya pertama bergabung di NOK sekitar 10 th lalu dimana karyawan masih berjumlah 300 orang dan posisi jabatan saya masih sebagai operator begitu banyak pengalaman sedih dan senang yang saya alami sampai dengan saat ini. Sampai kadangkala sering membuat saya putus asa atas ketidak adilan yang saya terima atas hasil dari pekerjaan yang saya lakukan, sampai akhirnya saya disadari oleh seorang teman yang memberikan nasihat berupa cerita .. yang sampai saat ini saya pakai sebagai penambah sprit apabila saya mulai mengalami keputus asaan dalam bekerja. Ceritanya seperti ini.
Seorang pemuda yang sedang lapar pergi menuju restoran jalanan dan iapun menyantap makanan yang telah dipesan. Saat pemuda itu makan datanglah seorang anak kecil laki-laki menjajakan kue kepada pemuda tersebut, “Pak mau beli kue, Pak?” Dengan ramah pemuda yang sedang makan menjawab “Tidak, saya sedang makan”. Anak kecil tersebut tidaklah berputus asa dengan tawaran pertama. Ia tawarkan lagi kue setelah pemuda itu selesai makan, pemuda tersebut menjawab: “Tidak dik saya sudah kenyang”.
Setelah pemuda itu membayar ke kasir dan beranjak pergi dari warung kaki lima, anak kecil penjaja kue tidak menyerah dengan usahanya yang sudah hampir seharian menjajakan kue buatan bunda. Mungkin anak kecil ini berpikir “Saya coba lagi tawarkan kue ini kepada bapak itu, siapa tahu kue ini dijadikan oleh-oleh buat orang di rumah”. Ini adalah sebuah usaha yang gigih membantu ibunda untuk menyambung kehidupan yang serba pas-pasan ini.
Saat pemuda tadi beranjak pergidari warung tersebut anak kecil penjaja kue menawarkan ketiga kali kue dagangan. “Pak mau beli kue saya?”, pemuda yang ditawarkan jadi risih juga untuk menolak yang ketiga kalinya, kemudian ia keluarkan uang Rp 2000,- dari dompet dan ia berikan sebagai sedekah saja. “Dik ini uang saya kasih, kuenya nggak usah saya ambil, anggap saja ini sedekahan dari saya buat adik”.
Lalu uang yang diberikan pemuda itu ia ambil dan diberikan kepadapengemis yang sedang meminta-minta. Pemuda tadi jadi bingung, lho ini anak dikasih uang kok malah dikasihkan kepada orang lain. “Kenapa kamu berikan uang tersebut, kenapa tidak kamu ambil?. Anak kecil penjaja kue tersenyum lugu menjawab, “Saya sudah berjanji sama ibu di rumah,ingin menjualkan kue buatan ibu, bukan jadi pengemis, dan saya akan bangga pulang ke rumah bertemu ibu kalau kue buatan ibu terjual habis. Dan uang yang saya berikan kepada ibu hasil usaha kerja keras saya. Ibu saya tidak suka saya jadi pengemis”.
Pemuda tadi jadi terkagum dengan kata-kata yang diucapkan anak kecil penjaja kue yang masih sangat kecil buat ukuran seorang anak yang sudah punya etos kerja bahwa “kerja itu adalah sebuah kehormatan”, kalau dia tidak sukses bekerja menjajakan kue, ia berpikir kehormatan kerja di hadapan ibunya mempunyai nilai yang kurang. Suatu pantangan bagi ibunya, bila anaknya menjadi pengemis, ia ingin setiap ia pulang ke rumah melihat ibu tersenyum menyambut kedatangannya dan senyuman bunda yang tulus ia balas dengan kerja yang terbaik dan menghasilkan uang.
Kemudian pemuda tadi memborong semua kue yang dijajakan lelaki kecil, bukan karena ia kasihan, bukan karena ia lapar tapi karena prinsip yang dimiliki oleh anak kecil itu “kerja adalah sebuah kehormatan”, ia akan mendapatkan uang kalau ia sudah bekerja dengan baik.
Makna yang bisa diambil :
Kerja bukanlah masalah uang semata, namun lebih mendalam mempunyai sesuatu arti bagi hidup kita. Kadang mata kita menjadi “hijau” melihat uang, sampai akhirnya melupakan apa arti pentingnya kebanggaan profesi yg kita miliki.
Bukan masalah tinggi rendah atau besar kecilnya suatu profesi, namun yang lebih penting adalah etos kerja, dalam arti penghargaan terhadap apa yang kita kerjakan. Sekecil apapun yang kita kerjakan, sejauh itu memberikan rasa bangga di dalam diri, maka itu akan memberikan arti besar.
Begitulah cerita ini saya ingat selalu sehingga saya bisa bekerja tanpa keputus asaan lagi, dan saya. Tetap berharap bisa maju bersama NOK sampai masa pensiun saya nanti. Terima kasih NOK, jayalah Selalu. Dan terima kasih kepada temanku yang telah memberikan cerita ini. Demikian pidato ini saya sampaikan mungkin bisa berguna bagi kita semua. Terimakasih