Jumat, 27 Juli 2012

Rekor dunia panahan pecah jelang Olimpiade dibuka

27.7.12 Posted by sukriyadi No comments


Jakarta (ANTARA News) - Atlet panahan Korea Selatan yang penglihatannya buta, Im Dong-hyun, memecahkan dua rekor dunia cabang panahan Olimpiade London 2012.


Dong-hyun memecahkan rekornya sendiri pada pertandingan 72 anak panah dengan nilai 699.  Rekor itu lebih tinggi 3 angka dari rekor yang dibuat sebelumnya.

"Dia juga menjadi bagian dari rekor tim," lapor laman resmi Olimpiade London 2012.

Bersama dengan rekan satu timnya, Kim Bubmin dan Oh Jin-Hyek, dia ikut menyumbang nilai dalam pertandingan 216 panah. Dengan bantuan Dong-hyun, tim Korea Selatan berhasil meraih rekor baru dengan total nilai 2.087.

Untuk nilai individu, Bubmin hanya tertinggal satu poin dari Dong-hyung sehingga harus menempati posisi dua dengan nilai 698. Sedangkan Jin-Hyek pada peringkat tiga dengan nilai 690.

Sementara itu, atlet panahan tuan rumah Britania Raya, Larry Godfrey hanya bisa meraih nilai 680 yang menempatkannya pada peringkat empat. 

Source :  http://www.antaranews.com/berita/324018/rekor-dunia-panahan-pecah-jelang-olimpiade-dibuka

0 komentar:

Posting Komentar

Isi Komentar Disini !!!